Minggu, 13 Januari 2013

4 Jenis Lemak Sehat yang Diperlukan Tubuh

Click here to see a large version

Banyak orang salah mengartikan pola makan sehat dengan menghindari lemak. Padahal, ada lemak sehat yang justru dibutuhkan tubuh. Jenis lemak sehat ini memiliki manfaat berbeda. Apa sajakah itu?

Bila jalur macet dihindari banyak pengendara motor, maka lemak mungkin dihindari mereka yang ingin sehat atau diet. Dalam moderasi, lemak tertentu, seperti lemak sehat untuk jantung mono-dan polyunsaturated, justru diperlukan oleh tubuh.

Sebagai aturan praktis, sedikitnya kurang dari 30 persen dari total kalori Anda harus terdiri dari lemak, dan dari jumlah ini, hanya 25 persen terdiri dari lemak jenuh dan nol persen lemak trans. Jadi pandai-pandailah memilih makanan yang mengandung lemak.

Berikut adalah lemak sehat yang wajib Anda konsumsi.

Minyak Kelapa
Bagi para vegan tentu minyak kelapa menjadi favorit pengganti lemak dari hewan. Meskipun termasuk jenis lemak jenuh, minyak kelapa tetap dibutuhkan tubuh karena fungsinya sebagai kadar peningkat kolesterol baik. Anda yang hobi minum teh di pagi hari, tambahkan saja satu sendok kecil minyak kelapa.

Alpukat
Ingin memiliki perut rata tanpa buncit? Konsumsilah alpukat sebab asam lemak tak jenuhnya terbukti ampuh mengurangi lemak perut. Bila tak ingin dijadikan jus, Anda bisa membuatnya sebagai mayones dan oleskan pada roti.

Hummus
Selain kacang garbanzo, bahan utama dalam resep ini adalah minyak zaitun. Apakah Anda membelinya di toko atau memilih untuk membuat sendiri, hummus mengandung lemak yang sehat. Sebuah studi membuktikan bahwa lemak MUFA pada hummus bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung. MUFA juga dapat menurunkan kadar kolesterol, menormalkan pembekuan darah, dan insulin. Jadi bagi Anda penderita diabetes tipe 2, masukkan hummus dalam menu harian Anda.

"Flaxseeds" (biji rami)
Kunyahlah biji rami maka risiko penyakit jantung, stroke, kanker dan diabetes berkurang. Bila Anda hobi membuat smoothie, biji utuh yang besar cocok untuk dikombinasikan.

Bagaimana? Sudah tahu jenis lemak apa yang bisa Anda makan, kini tinggal mengimbangi dengan olahraga teratur agar lemak jahat semakin menyusut.
Sumber : Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blacy Smiley - Girl